Pelajari Dasar-Dasar

Pelajari tentang desktop elementary OS dan cara menavigasi jendela, ruang kerja, dan lainnya.

Desktop

Desktop elementary OS terdiri dari dua elemen: Panel dan Dok. Anda dapat menyesuaikan latar belakang desktop dengan mengklik sekunder desktop—klik kanan pada tetikus, atau ketuk dua jari pada touchpad. Anda juga dapat mengubah tampilan dan perilaku desktop dari Pengaturan SistemDesktop.

Panel

Di bagian atas desktop adalah Panel. Di sebelah kiri adalah Menu Aplikasi, di tengah adalah tanggal dan waktu, dan di sebelah kanan adalah Indikator Sistem.

  1. Menu Aplikasi
  2. Tanggal & Waktu
  3. Indikator Sistem
Panel

Menu Aplikasi

Untuk membuka atau mencari aplikasi yang terpasang, pilih Aplikasi di Panel. Anda dapat membuka halaman melalui aplikasi Anda dengan menggulir pada tetikus, menggesek dengan dua jari pada touchpad, atau dengan menggunakan titik-titik pemisah di bagian bawah. Anda juga dapat menggunakan pengalih tampilan di bagian atas untuk beralih antara menampilkan aplikasi Anda dalam kisi atau daftar yang dikategorikan.

Menu Aplikasi

Mulailah mengetik di Menu Aplikasi untuk mencari aplikasi Anda berdasarkan nama atau kata kunci. Pencarian juga akan menampilkan tindakan aplikasi dan Pengaturan Sistem. Misalnya, dengan menelusuri, Anda dapat:

Untuk membuka Menu Aplikasi dengan papan ketik, tekan Spasi.

Tanggal & Waktu

Indikator Tanggal & Waktu di tengah Panel menampilkan tanggal dan waktu saat ini. Klik atau ketuk di mana saja pada tanggal atau waktu untuk menampilkan kalender dan acara mendatang. Klik dua kali hari atau pilih acara untuk membukanya di aplikasi Kalender lengkap.

Indikator Sistem

Indikator Sistem di sebelah kanan Panel menampilkan status perangkat, yaitu koneksi jaringan, baterai, masuka dan keluaran suara, notifikasi, dll. Memilih indikator akan menampilkan lebih banyak informasi dan tindakan terkait.

Mengarahkan indikator dengan kursor tetikus juga menampilkan informasi cepat dan pintasan klik tengah atau ketuk tiga jari untuk indikator. Sebagai contoh:

Dok

Di bagian bawah desktop adalah Dok untuk akses cepat ke aplikasi favorit dan yang sedang dibuka.

Dok

Untuk menambahkan aplikasi ke Dok, seret dan lepas dari Menu Aplikasi atau klik kanan ikon aplikasi yang terbuka dan pilih Simpan di Dok. Untuk menghapus aplikasi dari Dok, seret dan letakkan di ruang kosong di desktop Anda atau klik kanan ikon dan hapus centang Simpan di Dok. Seret dan lepas aplikasi di Dok untuk mengatur ulang.

Secara bawaan, Dok tersembunyi di bagian bawah desktop saat aplikasi dimaksimalkan atau tumpang tindih. Dorong kursor tetikus Anda ke bagian tengah bawah desktop untuk menampilkan dan menggunakan Dok saat tersembunyi.

Anda dapat menyesuaikan ukuran dan perilaku dok di Pengaturan SistemDesktopDok & Panel.

Aplikasi Window

Saat Anda membuka aplikasi, jendelanya muncul di desktop. Meskipun desain yang tepat dari aplikasi yang berbeda mungkin berbeda-beda, jendela aplikasi umumnya dapat ditutup, dipindahkan, diubah ukurannya, dan dimaksimalkan.

Bilah Kepala

Sebagian besar aplikasi memiliki Bilah Kepala di bagian atas jendelanya dengan Tombol Jendela dan tindakan atau navigasi aplikasi.

Pindahkan jendela dengan menyeret di mana saja pada Bilah Kepala atau dengan menekan AltF7 dan gerakkan kursor tetikus Anda.

Bilah Kepala

Klik sekunder pada Bilah Kepala untuk akses cepat ke tindakan jendela dan ruang kerja.

Tombol Jendela

Tombol jendela aplikasi berada di sudut atas jendela aplikasi: tutup di sebelah kiri dan maksimalkan (jika didukung oleh aplikasi) di sebelah kanan. Menutup jendela akan menutup aplikasi itu; dapat dibuka kembali dari Menu Aplikasi atau Dok. Memaksimalkan jendela mengubah ukurannya untuk mengambil sebagian besar desktop sambil mempertahankan akses Anda ke Panel dan Dok.

Anda juga dapat menyeret jendela ke bagian atas desktop atau mengklik dua kali bilah kepalanya untuk memaksimalkan, dan seret dari atas atau klik dua kali bilah kepala untuk membatalkan pemaksimalan.

Mengubah Ukuran

Sebagian besar jendela aplikasi dapat diubah ukurannya dengan menyeret dari tepi jendela mana pun. Anda juga dapat mengeklik sekunder bilah kepala jendela dan memilih Ubah ukuran atau tekan AltF8 untuk masuk ke mode pengubahan ukuran: gerakkan kursor tetikus di arah Anda ingin mengubah ukuran jendela.

Multi Tugas

elementary OS menggunakan jendela dan ruang kerja untuk multi tugas.

Jendela

Jendela aplikasi dapat tumpang tindih di desktop Anda dan dipindahkan. Anda dapat beralih di antara jendela yang terbuka dengan beberapa cara:

Ruang Kerja

Secara bawaan, jendela aplikasi terbuka di ruang kerja Anda saat ini. Namun, Anda dapat menggunakan beberapa ruang kerja untuk mengatur alur kerja Anda:

Ruang Kerja

Untuk berpindah ke kiri atau kanan melalui ruang kerja Anda, tekan atau atau gesek dengan tiga jari pada pad sentuh atau layar sentuh.

Berpindah ke ruang kerja tertentu dengan menekan 1 sampai 9. Anda selalu dapat melompat ke ruang kerja baru dengan 0.

Pindahkan jendela antar ruang kerja dengan menyeretnya di Tampilan Multi Tugas atau dengan menekan Alt atau .

Sesuaikan pintasan ini melalui Pengaturan SistemPapan KetikPintasan Ruang Kerja.

Beberapa jendela mungkin juga layar penuh ke ruang kerja baru. Anda dapat berpindah di antara ruang kerja seperti biasa, dan menutup atau membatalkan layar penuh aplikasi akan mengembalikan Anda ke ruang kerja sebelumnya.

Tampilan Multi Tugas

Tampilan Multi Tugas

Tampilan Multi Tugas menampilkan semua jendela dan ruang kerja yang terbuka sehingga Anda dapat beralih di antara keduanya. Untuk membukanya, pilih ikon Tampilan Multi Tugas di dok, tekan , atau geser ke atas dengan tiga jari pada pad sentuh atau layar sentuh.

Gestur

elementary OS mendukung gerakan banyak-sentuh pada perangkat keras yang didukung seperti pad sentuh dan layar sentuh. Secara default, sapuan tiga jari ke kiri atau kanan mengalihkan ruang kerja sementara sapuan tiga jari ke atas memasuki Tampilan Multi Tugas.

Modifikasi gestur di Pengaturan SistemTetikus & TouchpadGestur.

Sudut Panas

Sudut Panas adalah pintasan yang diaktifkan dengan menempatkan kursor Anda di sudut layar utama. Anda dapat mengonfigurasi Sudut Panas untuk mengaktifkan tindakan multi tugas seperti ikhtisar jendela, ikhtisar ruang kerja, dan banyak lagi.

Anda dapat menyesuaikan sudut panas melalui Pengaturan SistemDesktopMulti Tugas.

Banyak Tampilan

Panel, Dok, dan ruang kerja muncul di layar utama. Tampilan terlampir lainnya bertindak sebagai ruang kerja mandiri. Untuk mengelola dan mengatur ulang tampilan, buka Pengaturan SistemTampilan. Tampilan utama Anda ditandai dengan bintang yang terisi () dan setiap pengaturan tampilan dapat diubah dari menu.

Menginstal Aplikasi

elementary OS hadir dengan AppCenter, toko aplikasi yang terbuka, bayar-yang-anda-bisa untuk pengembang mandiri. Untuk menginstal aplikasi baru:

  1. Buka AppCenter
  2. Cari di kanan atas, atau telusuri berdasarkan kategori
  3. Pilih Gratis atau harga yang disarankan di samping aplikasi yang ingin Anda pasang. Untuk memilih harga yang berbeda, pilih tombol dan pilih atau masukkan harga Anda sendiri.

Sideload

Beberapa perangkat lunak pihak ketiga mungkin tidak tersedia dari AppCenter, terutama jika itu lintas platform dan tidak dirancang untuk elementary OS. Anda dapat melakukan sideload aplikasi Flatpak dari sumber pihak ketiga seperti Flathub: unduh dan buka .flatpakref atau .flatpak , dan utilitas Sideload akan menginstalnya untuk Anda. Pembaruan untuk aplikasi itu dan aplikasi lain dari sumber yang sama kemudian dapat muncul sebagai non-kurasi di AppCenter.

Perlu diingat bahwa aplikasi sideload dan non-kurasi belum ditinjau oleh elementary untuk keamanan atau privasi.

Pembaruan

AppCenter menyertakan pembaruan untuk aplikasi dan sistem operasi itu sendiri di bawah tab Terpasang. Ingatlah untuk sering menginstal pembaruan untuk mendapatkan fitur, perbaikan, dan peningkatan keamanan terbaru. Untuk informasi lebih lanjut terkait tambalan keamanan, baca pemberitahuan keamanan Ubuntu.

Pengaturan Sistem

elementary OS hadir dengan aplikasi Pengaturan Sistem yang membantu Anda mengelola pengaturan perangkat dan preferensi pengguna. Pengaturan Sistem memungkinkan Anda menyesuaikan pintasan papan ketik, resolusi tampilan, latar belakang, dan lainnya.

Pengaturan Sistem

Anda dapat menemukan pengaturan tertentu dengan mengetik di bilah pencarian di bagian atas jendela.

Pengaturan Aplikasi

Perlu diingat bahwa Pengaturan Sistem hanya berurusan dengan pengaturan cakupan-sistem dan preferensi pengguna untuk elementary OS. Jika sebuah aplikasi menawarkan pengaturan atau preferensi, mereka akan ditampilkan di dalam aplikasi itu sendiri.

Pintasan Papan Ketik

Pintasan papan ketik di elementary OS umumnya diekspos secara kontekstual di tooltip saat mengarahkan kursor atau menu konteks saat mengklik sekunder.

Untuk melihat hamparan pintasan papan ketik desktop, tekan tombol .

Pintasan Papan Ketik

Pintasan papan ketik desktop dapat disesuaikan dari menu di hamparan pintasan atau di Pengaturan SistemPapan KetikPintasan.